Assalamualaikum.wr.wb
Haii, apa
kabarnya ? semoga selalu sehat dan terus istiqomah memperbaiki diri ya? Tulisan
ini saya tulis untuk menjawab beberapa perntanyaan dari para kepoers (hehe
bercanda) tentang dua kata yang selalu tampil di akun media sosial saya, yaitu
kata “PERINDU PAGI”
Pernah
mendengar kata “Perindu Pagi”, mungkin kata itu asing, aneh, tidak terlalu
hits, biasa saja, atau apalah untuk Anda, meski sederhana tapi bagi saya itu
adalah kata yang menjadi acuan untuk membangkitkan semangat saya. Dan bisa jadi
teman-teman memiliki cara tersendiri untuk membangkitkan semangat, maklum
semangat kadang naik turun dan akhirnya menjadi MALAS.
Aktivitas setiap hari yang di mulai saat
matahari terbit hingga gelap datang membuat jiwa dan raga lelah, hampir seperti
itu setiap hari yang kita lakukan. Oleh karena itu kita harus punya obat untuk
mendongkrak semangat kita kembali. Kata “Perindu
Pagi” saya artikan seseorang yang
merindukan kehadiran waktu pagi, dengan dua kata sederhana itu mampu memberi
support kepada saya untuk selalu bangun lebih awal dari orang lain pada waktu
pagi atau di sepertiga malam, suasana yang menenangkan dan menentramkan jiwa,
tidak semua orang bangun menikmati suasana sepertiga malam.
Kadang rasa
malas sering sekali menghampiri untuk tidak bangun, tapi mengingat sudah
memiliki identitas “perindu pagi” kan malu kalo bangunnya kesiangan. Jadi bukan
perindu pagi lagi tapi princess kesiangan hehehe
Nah kalo sudah
punya niat untuk bangun pagi terus, mulai belajar juga untuk menjalankan
kebaikan-kebaikan di waktu terbaik itu. Memang awalnya agak berat dan susah,
tapi apa salahnya berusaha? Lama-lama insyaAllah jadi biasa.
Mulai melangkahkan kaki berwudhu dan mengadu
kepada Allah, dalam kondisi apa pun. Saat senang atau bahagia disitulah tempat
komunikasi yang paling nyaman dengan-Nya, berinteraksi secara langsung. Apalagi
ketika Anda sedang dirundung masalah, ungkapkan semua masalah Anda. Dan mintalah
apa saja yang Anda inginkan. Allah sudah mengatakan dalam surat Al-Baqarah 186
:
“dan apabila hamba-hambak-ku bertanya
kepadamu (Muhammad) tentang Aku, maka sesungguhnya Aku sangat dekat. Aku
kabulkan permohonan orang yang berdoa apabila dia berdoa kepada-Ku. Hendaklah
mereka itu memenuhi (perintah-Ku) dan beriman kepada-Ku agar mereka memperoleh
kebenaran”
Bagi Allah
semuanya mudah, mudah saja bagi-Nya untuk mengubah nasib seseorang. Seperti
membalikkan telapak tangan. Oleh sebab itu kita harus punya strategi mencari
waktu yang tepat agar bisa berduaan dengan Allah. Hidup akan tenang jika kita
berada didekat Allah. Untuk Anda yang masih sering mengeluhkan indahnya
kehidupan ini, cobalah untuk mencari lebih giat lagi strategi menemukan
keindahan itu, jangan hanya sebatas mengatakan mau dan ingin. Jika ditanya ada
yang ingin masuk surga? Pasti semuanya menjawab mau !! tapi tidak ada strategi
yang mulai direncanakan untuk menggapai itu. Ingat mau saja tidak cukup, Anda
harus bergerak membentuk strategi.
Bagaimana
sudah memiliki kata yang cetar untuk menjadi motivator di dalam diri Anda
sendiri? Jika belum mulailah mencari, bangkit dari keterpurukan Anda yang menjadikan
Anda kerdil. Manusia adalah makhluk Allah yang paling sempurna, setiap orang
memiliki potensi yang berbeda-beda dan unik. Mulailah bergerak temukan potensi
itu, mulailah dengan membuat strategi-strategi mini. Membuat kata penyemangat
misalnya. Meski terkadang kita terlihat aneh dihadapan orang lain, namun
yakinlah dengan keanehan itu Anda akan memberikan perubahan yang besar suatu
hari nanti, orang lain hanyalah tambahan untuk kita, kita butuh orang lain
untuk saling mengingatkan karena manusia adalah makhluk yang sering sekali
lupa, oleh karena itu kita harus saling mengingatkan, mengingatkan dalam
kebaikan.
“sungguh, manusia dalam kerugian. Kecuali
orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati
untuk kebenaran dan saling menasehati dalam kesabaran” (Qs. Al-Asr 2-3)
Nah, jika
tulisan ini bermanfaat silahkan untuk dipraktekkan di dalam kehidupan Anda,
buat kata-kata yang menjadi ciri khas Anda dan memiliki makna yang luar biasa
hingga mampu memberikan energi positiv pada diri Anda. Mulai dari
langkah-langkah kecil tapi kontinyu maka Anda akan melihat hasil yang besar
suatu hari nanti.
Salam Perubahan,
Perindu Pagi
0 komentar:
Posting Komentar
ditunggu kritik dan sarannya ya,