![]() |
Selamat Wisuda |
Momen wisuda bukanlah hal menyatakan diri ini baik,
pintar, atau hebat. Lulus tepat waktu bukan berarti kami telah dijamin akan
lebih lancar urusannya, ini hanya tentang waktu. Perjalanan ini masih panjang
dan tentunya adalah awal dari perjuangan yang baru.
Setidaknya dengan wisuda sedikit memberikan senyuman untuk
orang tua dan mengurangi beban mereka, iyalah selama 4 tahun membiayai uang
kuliah belum rentetan keperluan yang lainnya. Jadi buat teman-teman yang masih
berjuang, jika sedang lelah dan merasa ingin putus asa ingat perjuangan orang
tua yah, Ayah dan Ibu.
Saya perhatikan ketika momen wisuda kemarin, ratusan orang
tua peserta wisuda terpancar kebahagiaan dengan senyum sumringah, bahkan ada
ibu-ibu yang menangis haru sambil memeluk anaknya. Huuuh pemandangan yang
membuat hati ini semakin ingin melakukan yang terbaik untuk orang tua.
Dan euphoria bahagia momen wisuda jangan berlarut-larut ya
(kata Bpk. Susiyanto-Direktur PT. Radio Jazirah) yang mengundang kami makan
malam di RM. Marolla Pantai Bengkulu. Menjadi tercerahkan setelah mendapat
nasehat beliau, bahwa jangan berlarut-larut dalam kebahagiaan setelah wisuda,
bahagia boleh hanya saja jangan berlarut-larut cukup satu atau dua hari saja.
Perjalanan masih panjang dan memerlukan persiapan yang matang.
Tentu teman-teman sudah mempunyai planning hebat yang telah disiapkan jauh-jauh sebelum wisuda,
jangan sampai setelah wisuda tidak memiliki rencana. Yah, kita harus menjadi
bagian dari perubahan, setidaknya kita menjadi orang yang tidak merugikan orang
lain.
Saya yakin teman-teman adalah orang hebat dan telah memiliki mimpi-mimpi
dahsyat yang akan diwujudkan.
Selamat memasuki babak baru, selamat mewujudkan visi dan misi
selanjutnyaa..
Bengkulu, 29 Oktober 2016
0 komentar:
Posting Komentar
ditunggu kritik dan sarannya ya,